14 Des 2010

Manfaat Cuka Untuk Kecantikan

Selain untuk menambah rasa sedap pada masakan, cuka juga bisa mengatasi berbagai gangguan kesehatan. Zat-zat yang terkandung di dalamnya dipercaya dapat mencegah dan menyembuhkan berbagai penyakit, seperti kanker, jantung, arthritis, pengeroposan tulang, alergi dan gangguan pencernaan. Cuka juga terbukti membantu penurunan berat badan.

secara tradisional, cuka dibuat melalui proses enzimatik dengan bantuan bakteri dan difermentasi menjadi asam asetat. Selain sebagai campuran makanan cuka juga digunakan sebagai pembersih dan pengawet makanan alami yang ramah lingkungan.

Cuka juga berguna untuk menghaluskan kulit. Berikut beberapa resepnya.

Resep 1

Tambahkan satu sendok cuka di dalam air bersih, gunakan untuk membasuh wajah sebelum mengoleskan make up atau sebelum tidur. Lambat laun kulit akan semakin cerah dan lembut.

Resep 2

Saat membilas shampo, campur air hangat dengan sedikit cuka dan jadilan air bilasan pada rambut. Hasilnya rambut yang kerap kusut akan lembut dan licin mengkilap.

Resep 3

Campur cuka dengan mentimun, labu kuning, wortel, sawi putih dan kol, masing-masing dengan perbandingan yang sama. Berikan garam dan cuka lalu diamkan selama 6 jam. Gunakan ramuan ini untuk menghilangkan flek dan figmentasi lain pada wajah serta menghindari jerawat.

Resep 4

Cuka juga dapat mengurangi kadar kolesterol dan memperbaiki fungsi hati. Caranya, ambil 250 gram kacang kedelai dan 1/2 liter cuka, masukan dalam toples kaca. Tutup rapat selama 15 hari. Selanjutnya, setiap hari ambil 10 butir kacang untuk dikunyah. Bisa juga untuk menghilangkan flek diwajah serta menghaluskan kulit tubuh karena kandungan vitamin E yang tinggi. Cara lain adalah dengan biji walnut, namun lama penyimpanan adalah 10 hari. Setelahnya konsumsi sebanyak 2 sendok makan untuk memperbaiki pigmen kulit wanita Asia yang cenderung gelap serta struktur kulit menjadi halus.


Send big files the easy way with sendspace 

Artikel yang sama

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Anda suka dengan postingan ini
Berikan komentar Anda