25 Jan 2011

Cara Mengatasi Ejakulasi Dini

Jika seorang pria sudah mengidap ejakulasi dini, umumnya, ia akan merasa minder dan malu terhadap pasangannya karena tidak dapat memuaskannya, jika si pasangan pengertian, maka selamatlah ia, namun jika pasnagan tidak menerimanya mereka tentu akan protes, bisa runyamlah urusan kalau sudah begini.

Namun bagi pria yang punya masalah ejakulasi dini janganlah berkecil hati, karena kondisi ini bisa terobati, walaupun perlu proses dan waktu, sebenarnya terdapat banyak cara yang dapat digunakan untuk mengatasi ejakulasi dini. Namun semakin dini anda atasi semakin mudah di obatinya.

Ejakulasi dini bukanlah kondisi permanen yang tidak dapat diatasi. Beberapa ahli terapi seks terkenal merekomendasikan tiga teknik untuk memperlambat terjadinya orgasme.

1. Latihan senam kegel 

Awalnya, latihan ini hanya diperuntukkan bagi perempuan untuk mengencangkan otot-otot organ seks/vagina. Tapi, ternyata, khasiat yang sama juga diperoleh jika pria mempraktekkannya.

Caranya : Saat akan berkemih, tahan urine yang akan keluar selama setengah menit. Lalu, keluarkan. Lakukanlah kegiatan ini hingga tiga kali penahanan selama berkemih. Praktekkanlah teknik ini saat berhubungan intim dengan pasangan. Jika rutin dilakukan, maka masa tercapainya ejakulasi akan lebih lama.

2. Teknik stop and start. 

Cara ini sedikit rumit dilakukan, karena pria harus aware terhadap tanda-tanda ejakulasi. Namun efeknya lumayan memuaskan.

Caranya : saat merasa akan mencapai ejakulasi, cabutlah Mr P, dan tekan kepala Mr P dengan jempol ke arah kiri, lakukan perlahan. Setelah terasa aliran sperma terhenti, lanjutkan kembali aktivitas seksual.

3. Mengurangi tingkat gairah seksual. 

Cara ini jarang sekali digunakan, pasalnya Anda harus berpikir tidak sedang berhubungan intim. Dengan kata lain Anda harus membuang pikiran tentang seks, dan mengkhayalkan sesuatu yang bisa mengalihkan kenikmatan seksual tersebut.

Tip ketiga adalah tip yang tegolong sulit untuk dilakukan, dibandingkan dua tip sebelumnya. Namun jangan lupa, bahwa terapi paling efektif bagi orang yang memiliki masalah berhubungan seksual adalah komunikasi dan keterbukaan kepada pasangan…

Send big files the easy way with sendspace

Artikel yang sama

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Anda suka dengan postingan ini
Berikan komentar Anda