29 Jan 2011

Resep Tradisional Untuk Keputihan

Keputihan atau Fluor Albus merupakan sekresi vaginal abnormal pada wanita. Keputihan yang disebabkan oleh infeksi biasanya disertai dengan rasa gatal di dalam vagina dan di sekitar bibir vagina bagian luar. Yang sering menimbulkan keputihan ini antara lain bakteri, virus, jamur atau juga parasit. Infeksi ini dapat menjalar dan menimbulkan peradangan ke saluran kencing, sehingga menimbulkan rasa pedih saat si penderita buang air kecil.
Gejala keputihan

Keluarnya cairan berwarna putih kekuningan atau putih kelabu dari saluran vagina. Cairan ini dapat encer atau kental, dan kadang-kadang berbusa. Mungkin gejala ini merupakan proses normal sebelum atau sesudah haid pada wanita tertentu.


27 Jan 2011

Tips Mengatasi Ejakulasi Dini

Ejakulasi dini adalah peristiwa keluarnya air mani secara mendadak yang menandai klimaks bagi seorang pria. Bila Anda mengalami hal tersebut maka kehidupan seksual Anda tidak akan menyenangkan, dan Anda tidak bisa menyenangkan pasangan Anda seumur hidup Anda dan seumur hidupnya!

Langkah-langkah cara untuk mengatasi dan mencegah ejakulasi dini 


1. Bila Anda merasakan akan terjadi ejakulasi, arahkanlah segera konsentrasi dan pikiran Anda pada hal-hal yang tidak berhubungan dengan kegiatan seksual Anda saat itu. Hal tersebut tentunya akan mengurangi ransangan yang diterima pria sehingga keluarnya air mani bisa ditunda sejenak.

26 Jan 2011

Beberapa Makanan Penyebab Asam Urat

Penyakit asam urat memang sangat menganggu. Seringkali aktivitas kita harus terganggu karena asam urat kita kambuh. Hal paling sering yang bisa menyebabkan kambuhnya penyakit asam urat adalah karena kita seringkali tidak sadar telah memakan atau mengkonsumsi makanan yang dapat menyebabkan asam urat.

Jadi, untuk mencegah kambuhnya penyakit asam urat, sebaiknya kita menghindari makanan penyebab asam urat. Penyakit asam urat Anda dapat kembali kambuh apabila Anda mengkonsumsi makanan yang banyak mengandung purines.


25 Jan 2011

Cara Mengatasi Ejakulasi Dini

Jika seorang pria sudah mengidap ejakulasi dini, umumnya, ia akan merasa minder dan malu terhadap pasangannya karena tidak dapat memuaskannya, jika si pasangan pengertian, maka selamatlah ia, namun jika pasnagan tidak menerimanya mereka tentu akan protes, bisa runyamlah urusan kalau sudah begini.

Namun bagi pria yang punya masalah ejakulasi dini janganlah berkecil hati, karena kondisi ini bisa terobati, walaupun perlu proses dan waktu, sebenarnya terdapat banyak cara yang dapat digunakan untuk mengatasi ejakulasi dini. Namun semakin dini anda atasi semakin mudah di obatinya.

23 Jan 2011

Mencegah Osteoporosis dengan Pola Hidup Sehat

Tulang merupakan penyusun tubuh paling keras yang berfungsi sebagai kerangka yang mendukung dan melindungi jaringan tubuh.

Proses pembentukan jaringan tulang baru dan penghancuran tulang terjadi secara terus menerus dalam tulang. Sampai sekitar usia 35 tahun pembentukan tulang baru terjadi terus menerus sehingga jumlah tulang baru yang dibentuk lebih besar daripada tulang tua yang dihancurkan. Pada sekitar usia tersebut tulang-tulang mencapai kekuatan dan kepadatan yang maksimal. Setelah usia 35 tahun materi tulang yang hilang lebih banyak dibandingkan yang dibentuk.

22 Jan 2011

Hidup Sehat Untuk Penderita Hipertensi

Tekanan darah didalam tubuh kita merupakan tenaga yang dibutuhkan untuk mengalirkan darah ke seluruh tubuh. Jika seseorang dikatakan menderita Hipertensi maka tekanan sistolik ≥ 140 mmHg dan tekanan diastolik ≥ 90 mmHg.

Tekanan darah tinggi atau dikenal hipertensi merupakan salah satu masalah kesehatan yang penting. Hipertensi dipengaruhi oleh beberapa faktor penyebab antara lain: pola makan, olahraga, serta istirahat. Hipertensi jika diabaikan dapat  menimbulkan dan rawan komplikasi seperti: Gangguan Fungsi Ginjal, Penyakit Jantung Koroner, dan Stroke.


21 Jan 2011

Tips Menjaga Gula Darah

Diabetes atau kencing manis, merupakan salah satu penyakit yang banyak diidap orang Indonesia. Diabetes merupakan penyakit degeneratif yang memerlukan tindakan penanganan yang serius dan tepat. Dampak penyakit diabetes tersebut bisa membawa berbagai komplikasi penyakit lainnya, seperti stroke, penyakit jantung, disfungsi ereksi, kerusakan system syaraf, gagal ginjal dan penyakit lainnya.

Selain karena faktor genetik juga pengaruh dari gaya hidup di zaman sekarang. Ada berbagai tipe penyakit Diabetes yang ada, faktor-faktor penyebabnya pun banyak, bahkan ibu hamil pun bisa mengalami diabetes, dan sebagainya. Mungkin bisa dibaca artikel serba-serbi diabetes untuk mengetahui lebih jelas mengenai diabetes tersebut.

20 Jan 2011

Cegah Diabetes dan Kegemukan Dengan Kedelai Hitam

Makan kedelai hitam dengan secara teratur mungkin dapat mencegah kondisi kegemukan bahkan menurunkan risiko dari serangan diabetes. Meski baru terbukti pada binatang percobaan tikus tapi saran ini patut dipertimbangkan karena dapat cegah diabetes dan kegemukan dengan kedelai hitam ini.

Didalam penelitian yang dimuat didalam Journal of the Science of Food and Agriculture edisi bulan Februari, suatu tim peneliti dari Korea Selatan mempelajari pengaruh diet kedelai hitam terhadap 32 buah ekor tikus. Setiap hari tikus-tikus tersebut diberi makan sebanyak-banyaknya hanya dengan kandungan kedelai hitam yang sangat bervariasi.


19 Jan 2011

Manfaat Lidah Buaya

Tumbuhan lidah buaya banyak kita temukan di sekitar kita karena lidah buaya tumbuh Iiar di tempat yang berudara panas tapi sering juga kita temui ditanam di depan rumah, di pot dan pekarangan rumah sebagai tanaman penghias rumah.

Daunnya yang meruncing berbentuk taji, tebalnya kira-kira 1 cm dan dalamnya berupa semacam getah bening. Daun ini getas dan tepinya bergerigi, panjangnya bisa sampai 30 cm yang biasa dimanfaatkan adalah daun dan akarnya.

18 Jan 2011

Makanan Yang Harus dihindari Bagi Penderita Diabetes

Bagi penderita diabetes memang sedikit susah untuk memilih makan yang baik untuk di konsumsi , hal ini disebabkan oleh banyaknya makanan yang dapat memicu meningkatkan kadar gula dalam darah. untuk itu pintar-pintarlah anda memilih makanan yang layak untuk dikonsumsi, disini saya tidak akan membahas tentang makanan yang layak di konsumsi bagi penderita diabetes, namun saya akan membahas sedikit tentang makanan yang harus anda hindari/kurangi porsi makannya.


17 Jan 2011

Khasiat bengkoang

Bengkoang ternyata memiliki khasiat sebagai obat. Kegunaan bengkuang antara lain untuk mengatasi penyakit kulit, demam, eksim, dan wasir. Bengkoang mulanya berasal dari Amerika tropika, kemudian menyebar ke seluruh daerah tropika lainnya.

Tanaman ini masuk ke Indonesia dari Manila melalui Ambon pada abad ke-17. Sejak itu, bengkoang dibudidayakan di seluruh negeri.

Bengkoang merupakan tanaman terna merambat yang dibudidayakan terutama untuk mengambil umbinya. Daun tanaman ini majemuk, beranak daun tiga.


16 Jan 2011

Khasiat Kelapa

Kelapa (Cocos nucifera) adalah satu jenis tumbuhan dari suku aren-arenan atau Arecaceae dan adalah anggota tunggal dalam marga Cocos. Tumbuhan ini dimanfaatkan hampir semua bagiannya oleh manusia sehingga dianggap sebagai tumbuhan serba guna, khususnya bagi masyarakat pesisir. Kelapa juga adalah sebutan untuk buah yang dihasilkan tumbuhan ini.


Penyakit Yang Dapat Diobati :

Keracunan, Panas dalam, Sakit panas, Demam berdarah, morbili; Influenza, Kencing batu, Sakit saat haid, Cacing kremi, Sakit gigi, Ubanan, Ketombe.

15 Jan 2011

Khasiat Daun Sirih

Anda tentunya sudah mengenal sirih bukan? Daun sirih sangat populer di masyarakat kita. Kerap kali, tumbuhan merambat ini dijumpai di halaman rumah. Sirih (Piper betlel atau Chavica aurculata Miq) memang mudah ditanam. Cukup dengan menggunakan stek dan diberi cukup air, tanaman ini bisa tumbuh baik di tempat panas maupun di tempat yang terlindung.

Jenis Sirih

Ada beberapa jenis sirih yang dikenal di masyarakat. Misalnya, sirih jawa (daun lebih lembut, kurang tajam, hijau rumput), sirih belanda (daun besar, hijau tuam rasa dan bau tajam dan pedas), sirih cengkeh (kecil, daun kuning, rasa seperti cengkeh), sirih kuning, dan sirih hitam.

14 Jan 2011

Tumpas TBC (Tuberkulosis) Dengan Pegagan

Menjalani “takdir” sebagai penderita TB paru-paru memang tak gampang. Jika tidak ulet, alih-alih sembuh, pasien bisa mati bosan. Maklum, proses penyembuhan TB, selain cukup sulit, juga makan waktu lama, berkisar 3 – 6 bulan. Itu pun dengan catatan, pasien berdisiplin minum obat dan rajin memeriksakan diri ke dokter.

Lamanya pengobatan itulah – apalagi jika disertai kendala biaya – yang kerap menyebabkan pasien frustrasi. Ya frustrasi minum obat, ya bosan menanggung derita. Padahal, disiplin minum obat menjadi faktor penentu dalam proses penyembuhan. Pengobatan yang tidak tuntas dapat menyebabkan bakteri TB resisten terhadap beragam obat konvensional, termasuk obat kombinasi.

13 Jan 2011

Daun Stevia Pengganti Gula Alternatif

Pemanis (gula) yang dikenal saat ini ada dua macam menurut proses pembuatannya, yaitu gula alami dan gula sintetis (buatan). Gula alami yang sudah sejak dahulu digunakan diperoleh dari bahan dasar tebu yang diolah dalam bentuk gula pasir dan juga kelapa / aren yang diolah dalam bentuk gula merah. Sedangkan gula buatan seperti sakarin dan siklamat, dibuat untuk memenuhi produksi gula yang belum cukup dipenuhi oleh gula alami khususnya gula tebu.

Saat ini memang pemanis buatan sudah luas digunakan oleh masyarakat kita, hal ini banyak disebabkan Karena faktor harga yang relatif murah dan sangat mudah untuk memperolehnya. Akan tetapi apapun alasannya, pemanis buatan memang seringkali dijadikan biang keladi beberapa masalah kesehatan pada manusia

12 Jan 2011

10 Khasiat Susu Kedelai

1. Mengatasi Intolerensi Laktosa.

Air Susu Ibu (ASI) merupakan minuman sekaligus makanan terbaik dan alami untuk  bayi.Yang paling bersih, bergizi, dan murah. Namun, karena berbagai kendala atau alas an, tidak sedikit kaum ibu yang coba menggantikan ASI dengan susu sapi. Padahal, pada kenyataannya banyak anak, terutama balita yang allergi terhadap susu sapi. Responnya bisa berupa mual, muntah, diare, dan gejala sakit perut lainnya. Ini pertanda system pencernaan tidak mampu mencerna dan menyerap laktosa (lemak susu) dengan baik. Kondisi demikian dikenal dengan istilah Intoleransi Laktosa, yang disebabkan terbatasnya enzyme laktase dalam tubuh- yang berfungsi memecah laktosa menjadi glukosa dan galaktosa (monosakarida) agar lebih mudah dicerna usus.

11 Jan 2011

Purwaceng Sebagai Obat Kuat

Tanaman yang satu ini punya banyak manfaat, salah satunya sebagai obat kuat. Tak heran, banyak yang menjulukinya “viagra”-nya Indonesia.

Belakangan ini, popularitas tanaman purwaceng makin meningkat. Tanaman mungil ini dikenal sebagai obat kuat alias penambah gairah dan vitalitas pria. Sebetulnya, purwaceng sudah ada sejak zaman kerajaan Hindu. Konon, di zaman dahulu hanya para raja yang mengonsumsinya sebagai minuman.

Namun, semakin lama tanaman yang aslinya tumbuh liar di Gunung Perahu dan Gunung Pakujiwo di Dataran Tinggi Dieng, Wonosobo, Jawa Tengah ini, makin banyak dikonsumsi rakyat biasa. Kini, purwaceng pun sudah banyak dibudidayakan.

10 Jan 2011

Khasiat Di Balik Pahitnya Sambiloto

Sambiloto banyak di temukan di daratan Asia. Selain Indonesia, sambiloto juga terdapat di India, Filipina, Vietnam dan Malaysia. Tanaman yang bernama latin Andrographis Paniculata Ness ini dapat hidup subur di daerah tropis dengan ketinggian antara 1- 700 meter diatas permukaan laut.

Sambiloto merupakan tanaman semak yang mempunyai banyak cabang yang berdaun dan tingginya bisa mencapai kurang lebih 90 cm. Daun sambiloto kecil-kecil berwarna hijau tua dan bunganya berwarna putih. Sambiloto juga dapat berkembang biak sepanjang tahun, dengan biji maupun dengan cara stek batang. Perbanyakan dengan stek batang juga relatif mudah dilakukan. Caranya, pilihlah batang yang agak tua yang memiliki daun sekitar 10 helai. Batang tersebut dipotong sepanjang kurang lebih 20 cm lalu ditancapkan ke tanah di tempat teduh. Hanya dalam waktu sekitar satu bulan, tanaman sambiloto sudah mulai di penuhi daun muda. Bagian yang biasa digunakan untuk obat tradisional adalah daunnya yang rasanya sangat pahit. Sebenarnya selain daunnya, batang, bunga dan bagian akar juga bermanfaat obat.

9 Jan 2011

6 Manfaat Cokelat Untuk Kesehatan

Coklat atau produk olahan dari buah kakao adalah makanan sehat. Pohon kakao yang menghasilkan buah yang selanjutnya diolah menjadi coklat terdiri menjadi tiga macam, yaitu criollo, forastero dan trinitario. Kakao jenis criollo mempunyai rasa yang kompleks dan lembut, tetapi cita rasa coklatnya kurang kuat, sementara forastero memiliki cita rasa coklat yang kuat. Sedangkan trinitario menupakan hasil persilangan antara criollo dan forastero.

8 Jan 2011

Shiatsu Untuk Jantung

Shiatsu adalah ilmu yang dikembangkan dari tradisi oriental dalam bidang penyembuhan yang berkerja di tingkat yang sangat mendalam untuk menciptakan keseimbangan dalam sistem tubuh vital atau dikenal sebagai Chi. Energi penting (chi) menghubungkan tubuh, pikiran dan roh.

Dalam bahasa Jepang, shiatsu berarti tekanan jari. Dalam prakteknya, teknik pijat ini menitik beratkan pada aliran chi atau energi kehidupan yang mengalir diseluruh tubuh. Shiatsu mirip pijat pada umumnya, bedanya dalam shiatsu, pemijatan dilakukan dengan menggunakan sistem perabaan tertentu.

Asal mula shiatsu dapat ditelusuri dari pengobatan Cina kuno yang berkembang sekitar 2000 tahun lalu. Penelusuran itu berisi informasi tentang penyebab sejumlah penyakit dan cara penyembuhannya, di antaranya dengan mengubah pola makan dan gaya hidup, disamping akupuntur dan pijat. Dalam saluran-saluran khusus meridian, akupuntur menggunakan jarum, sedangkan shiatsu memakai rabaan dengan tangan pada titik-titik akupuntur.


7 Jan 2011

Terapi Akupuntur Untuk Penyakit Ringan

Akupuntur ini bisa anda lakukan sendiri dirumah. Caranya cukup sederhana, tekanlah dipermukaan kulit titik akupuntur yang bersangkutan, diputar dalam lingkaran kecil dua atau tiga putaran setiap detik. Waktu yang diperlukan 1 - 5 menit untuk setiap titik akupuntur.

Sakit Perut

1. Titik yang di tekan adalah tsu san li. Lokasinya ada di 3 inci di bawah tempurung lutut dan 1 inci pada sisi tulang betis.
Caranya : tekanlah dengan menggunakan ibu jari titik akupuntur itu kearah dalam, kemudian memijatnya keatas.

2. Cara lainnya dengan menekan titik akupuntur chung wan. Letaknya 4 inci di atas pusar sepanjang tengah permukaan perut. Ibu jari atau telapak tangan digunakan untuk memijat atau menekan titik akupuntur tersebut.

6 Jan 2011

Khasiat Bunga Melati

Bunga melati yang harumnya khas, memang sangat disukai banyak orang, khususnya wanita. Namun selain wangi bunganya yang menggoda, melati juga memiliki khasiat untuk membantu menyembuhkan penyakit.

Tumbuhan yang memiliki nama latin Jasminum Sambac atau juga seringkali disebutl Jasmine ini dapat berkhasiat membantu menyembuhkan sesak nafas, sakit kepala, sakit mata, demam, bengkak karena sengatan lebah dan bahkan dapat juga membantu mengontrol ASI yang sering kali keluar secara berlebihan.

5 Jan 2011

Khasiat Mengkudu

Riset medis tentang Mengkudu dimulai setidaknya pada tahun 1950, ketika jurnal ilmiah Pacific Science melaporkan bahwa buah Mengkudu menunjukkan sifat anti bakteri terhadap M. pyrogenes, P. Aeruginosa, dan bahkan E. coli yang mematikan itu.

Studi dan penelitian tentang Mengkudu terus dilakukan oleh berbagai lembaga penelitian dan univer­sitas. Sejak tahun 1972, Dr. Ralph Heinicke, ahli biokimia terkenal dari Amerika Serikat mulai melakukan penelitian tentang alkaloid xeronine yang terdapat pada enzim bromelain (enzim pada nenas), dan kemudian menemukan bahwa buah Mengkudu juga mengandung xeronine dan prekursornya (proxeronine) dalam jumlah besar.  Xeronine adalah salah satu zat penting yang mengatur fungsi dan bentuk protein spesifik sel-sel tubuh manusia.

4 Jan 2011

Khasiat Srikaya

Srikaya termasuk pohon buah-buahan kecil yang tumbuh di tanah berbatu, kering, dan terkena cahaya matahari langsung. Tumbuhan yang asalnya dari Hindia Barat ini akan berbuah setelah berumur 3-5 tahun. Srikaya sering ditanam di pekarangan, dibudidayakan, atau tumbuh liar, dan bisa ditemukan sampai ketinggian 800 m dpi.

Perdu atau pohon kecil ini mempunyal tinggi 2-5 m, kulit pohon tipis berwarna keabu-abuan, getah kulitnya beracun. Daun bertangkai, kaku, ietaknya berseling. Helaian daun bentuk lonjong sampai jorong menyempit, ujung dan pangkai runcing, tepi rata, panjang 6-17 cm, lebar 2,5-7,5 cm, permukaan daun warnanya hijau, bagian bawah hijau kebiruan, sedikit berambut atau gundul. Bunga 2-4 kuntum (berhadapan), keluar dan ujung tangkai atau ketiak daun, warnanya hijau kuning. Buahnya buah semu, bentuk bola atau kerucut, permukaan berbenjol-benjol, warnanya hijau berserbuk putih, penampang 5-10 cm, jika masak, anak buah akan memisahkan diri satu dengan lainnya. Warnanya hijau kebiru-biruan. Daging buah berwarna putih, rasanya manis. Biji masak berwarna hitam mengilap. Perbanyakan dengan biji.

3 Jan 2011

Khasiat Sirsak

Sirsak (Annona muricata L.) adalah tumbuhan yang berasal dari Karibia, Amerika Tengah dan Amerika Selatan. Di berbagai daerah Indonesia dikenal sebagai nangka sebrang, nangka landa (Jawa), nangka walanda, sirsak (Sunda), nangka buris (Madura), srikaya jawa (Bali), deureuyan belanda (Aceh), durio ulondro (Nias), durian betawi (Minangkabau), serta jambu landa (Lampung). Penyebutan "belanda" dan variasinya menunjukkan bahwa sirsak (dari bahasa Belanda, zuurzak) didatangkan oleh pemerintah kolonial Belanda ke Nusantara, yaitu pada abad ke-19.

2 Jan 2011

Anggur Untuk Kesehatan

Anggur diperkirakan merupakan tanaman tertua yang dibudidayakan manusia. Buktinya, dalam mumi di Mesir yang telah berusia lebih dari 3.000 tahun ditemukan biji-biji anggur yang diduga merupakan bekal kematian. Sedangkan praduga lainnya berasal dari sekitar Laut Hitam dan Laut Kaspi, kemudian menyebar ke Amerika Utara, Amerika Selatan, dan Eropa, selanjutnya ke Asia termasuk Indonesia.

Secara umum, anggur merupakan tanaman yang merambat. Ketinggian tempat yang baik adalah tidak lebih dari 300 meter di atas permukaan laut. Di Indonesia, tanaman anggur telah dibudidayakan secara luas di Probolinggo, Situbondo, Banyuwangi, Palu, Malang, Pasuruan, Panarukan, Buleleng, dan Kupang. Menurut Food and Agriculture Organization (FAO), 71 persen dari total produksi anggur dunia digunakan untuk pembuatan wine, 27 persen sebagai buah segar, dan 2 persen sebagai buah kering.

1 Jan 2011

Khasiat Delima Untuk Pengobatan

Delima (Punica granatum L.) berasal dari Timur Tengah, tersebar di daerah subtropik sampai tropik, dari dataran rendah sampai di bawah 1.000 m dpl. Tumbuhan ini menyukai tanah gembur yang tidak terendam air, dengan air tanah yang tidak dalam.

Buah yang berasal dari timur tengah ini berkhasiat mengobati berbagai jenis penyakit. Seluruh bagian tanaman ini bisa digunakan sebagai obat, mulai buah, biji, bunga, daun, kulit buah, kulit kayu, hingga kulit akar.

Delima sering ditanam di kebun-kebun sebagai tanaman hias, tanaman obat, atau karena buahnya yang dapat dimakan. Berupa perdu atau pohon kecil dengan tinggi 2--5 m.